Lampung Selatan (JN) - Dalam rangka menyambut peringatan HUT DKLS ke-2 Tahun 2022, Kodim 0421/Lamsel melaksanakan kegiatan bhakti sosial (Sumbangsih dalam kegiatan demi Kemanusiaan berupa donor darah yang diikuti oleh personel Kodim 0421/Lamsel.
Kegiatan tersebut di ikuti oleh jajaran Koramil terutama Koramil 421-04/Kalianda) serta masyarakat umum yang ingin mendonorkan darahnya.
Kegiatan ini dilaksanakan oleh Dewan kesenian Lampung Selatan bekerjasama dengan Palang Merah Indonesia (PMI) Kab. Lamsel, bertempat di Gedung Sekretariat Dewan kesenian Lampung Selatan (DKLS) Jln. Trans Sumatera Kel. Way Lubuk Kec. Kalianda. Kamis, (14/9/2022).
Kegiatan donor darah ini merupakan salah satu rangkaian kegiatan peringatan HUT DKLS ke-2 Tahun 2022 yang puncaknya diperingati tepat pada hari ini.
Kapten Inf Tarekat Danramil 421-04/Kld. Dalam kesempatan tersebut mengatakan donor darah yang dilaksanakan ini merupakan bentuk keperdulian serta kegiatan Mulya dimana dapat membantu masyarakat yang membutuhka dan dapat merangsang terjadinya proses peremajaan sel-sel darah.
"Setelah mendonorkan darah hal ini justru baik, karena akan merangsang produksi sel-sel darah baru dan pada gilirannya membantu dalam menjaga kesehatan yang baik," ujarnya.
Selain itu, kegiatan ini merupakan wujud nyata kepedulian sosial dan rasa solidaritas segenap anggota Kodim 0421/Lamsel dalam membantu masyarakat melalui Palang Merah Indonesia. (Adm/eka)
0 Komentar