Ad Code

Pasang Iklan Disini. Hubungi CP: (Eka) 083142572806

General Manager PT ASDP Cabang Bakauheni Hasan Lessy Sambut Kedatangan Dirjen Perhubungan Darat Budi Setiadi

Lampung Selatan (JN) - General Manager (GM) PT ASDP Indonesia Cabang Bakauheni Hasan Lessy, menyambut kedatangan Direktorat Jenderal (Dirjen) Perhubungan Darat Budi Setiadi, dalam rangka kunjungan kerja (Kunker) ke Provinsi Lampung.

Selain Hasan Lessy dan petinggi PT ASDP Cabang Bakauheni, turut hadir pula Kepala Dinas Perhubungan Provinsi Lampung, Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Lampung Selatan, Kepala KSOP Bakauheni, Kepala Satuan Keamanan Pelabuhan Bakauheni, Kepala PT Jasa Raharja cabang Lampung, General Manager Perum Damri, Ketua DPC Gapasdap Cabang Bakauheni, Ketua Infa Bakauheni-Merak dan Ketua Organda Khusus Bakauheni.

Tiba di Dermaga Eksekutif pelabuhan penyebrangan Bakauheni sekitar pukul 17.30 WIB dengan menaiki KMP Port Link, Budi bersama rombongan beristirahat sejenak dan langsung melanjutkan perjalanan menuju Bandar Lampung.

Rencananya kunjungan Yang dilakukan Dirjen Perhubungan Darat akan berlangsung selama dua hari terhitung mulai hari ini, Sabtu (28/09/2019) hingga besok, Minggu (29/09/2019). (Ad)

Posting Komentar

0 Komentar

Close Menu